Latest Post

Tata Cara Penyambungan Internet Melalui ISP

| 21 Okt 2015
Baca selengkapnya »

 
1.       Menginstal Modem Dial Up
Berikut ini prosedur instalansi moden dalam system operasi Windows 98 dan Windows XP.
 a. Menginstal Modem Pada Sistem Operasi Windows 98
Untuk menginstal modem pada sistem operasi Windows 98, lakukan langkah-langkah berikut ini.
1. Klik Start, pilih Settings, pilih Control Panel. Maka akan muncul kotak dialog di Control Panel.
2. Pilih ikon Modem dan klik 2 kali sehingga muncul kotak dialog Install New Modem (bagi yang pernah memasang modem sebelumnya maka akan tampil kotak dialog Modem Properties. Bila kamu ingin menambah driver modem baru, klik Add).
Jika kamu memilih deteksi otomatis (mencari perangkat modem yang telah terpasang pada PC kamu), maka kosongkan kotak Don’t  detect my modem, lalu klik Next.
Jika kamu memiliki modem jenis baru dan disertai file driver (dalam disket/CDROM),  pilih kotak Don’t  detect my modem, dan klik Next.
3. Pada menu selanjutnya ditampilkan daftar modem yang telah dikenali dan tersedia driver-nya oleh Windows. Pilih tipe modem yang sesuai dengan modem kamu, lalu klik Next.
Jika kamu tidak memiliki file driver, kamu dapat memilih tipe Standard Modem kemudian kamu klik Next (menuju langkah 5).
4. Jika file driver berhasil diambil, maka akan muncul kotak dialog mengenai driver tersebut. Pilih driver yang sesuai (bila terdapat lebih dari satu), selanjutnya klik Next.
5. Setelah selesai, maka kamu harus menentukan port komunikasi (COM) dimana modem tersebut terpasang. Kemudian klik Next.
Pada tahap ini bila dilakukan dengan benar, maka modem akan terpasang pada komputermu, Klik Finish untuk mengakhiri set up modem. Untuk melakukan koneksi internet, kamu harus melakukan setting dial up untuk menentukan nomor telepon ISP yang menyediakan akses internet.
Menginstal Modem Pada Sistem Operasi Windows XP
 Untuk menginstal modem pada operasi Windows XP, lakukan langkah-langkah berikut.
1. Klik Start> Control Panel.
2. Klik dua kali ikon Phone and Modem Option.
( Catatan: Jika tampilan Control Panel berbeda dengan contoh tampilan brikut, klik Switch to Classic View di panel sebelah kiri agar kamu tidak bingung ).
3. Pada tampilan berikutnya, klik tab Modem.
    Selanjutnya, klik tombol Add.
4. Untuk meminta Winows mendeteksi modem kamu, biarkan kotak disebelah kiri opsi Don’t detect my modem, I will select from a list tetap kosong.
5. Window akan mendeteksi modem kamu. Setelah proses eteksi selesai, klik Next. Klik Finish untuk mengakhiri prosedur install modem ini. Modem telah terinstal di  komputermu.
Menginstal Modem (Install a Dial up Modem) pada System Operasi System Windows Vista
Berikut langkah-langkah untuk menginstal modem pada system operasi windows vista.
1. Aktifkan dan hubungkan modem analog pada computer.
2. PIlih dan klik Start menu, kemudian klik dan pilih Control Panel.
3. Pada kotak dialog control panel, pilih dan klik kategori Hardware and Sound.
4. Kemudian pilih dan klik Phone and Modem Options.
5. Ketika kotak dialog Local Information muncul, isilah kotak kosong yang tersedia, seperti mengisi nama  Negara / wilayah, kode area, dan sebagainya. Kemudian pilih dan klik tombol OK.
6. Jika tombol ok pada dialog Local Information diklik maka akan muncul kotak dialog Phone and Modem Options. Pilih dan klik tab Modems, kemudian klik tombol Add…
7. Bila kotak dialog add hardware wizard atau jendela uac warning muncul, klik tombol Next untuk melanjutkan.
8. Tunggu sampai windows terdeteksi modem .
9. Ketika instalan modem selesai, klik tombol Finish.
10. Jika install modem berhasil maka nama modem yang diinstal tersebut akan muncul pada kotak dialog Phone and Modem Options. Kemudian klik tombol ok untuk menutup dialog tersebut.
Pada saat modem sudah diinstal, kamu haru membuat koneksi dial-up (Dial-up connection) agar bisa terhubung dengan internet.
       Menginstal Dial Up Networking
 
Setelah menginstal modem, perlu menginstal Dial Up Networking. Berikut ini akan ditunjukkan prosedur instalasi Dial Up Networkingpada MS. Windows 98 dan Windows XP.
Menginstal Dial Up Networking Pada Sistem Operasi Windows 98
Untuk menginstal dial up networking pada system operasi Windows 98 meliputi prosedur instalasi komponen jaringan (network component) dan prosedur dial up.
Berikut ini langkah-langkahnya:
1.  Klik Star > Settings > Control Panel pada windows taskbar
2. Control Panel akan terbuka. Klik dua kali ikon Network
  
3. Kotak dialog Network akan terbuka. Pastikan bahwa komponen Dial-Up Adapter dan TCP/IP telah tercantum di daftar network component yang berarti komponen telah ter-install. Bila belum ada klik Add
 
4.  Kotak dialog Select Network Component Type akan terbuka. Pilih item Adapter dan klik tombol Add.
 
5.  Kotak dialog Select Network Adapters akan terbuka dengan daftar dari Manufacturers di sebelah kiri, sedangkan Network Adapters di sebelah kanan
6.   Pilih item Microsoft pada daftar Manufacturers dan Dial-Up Adapter pada daftar Network Adapters
 
7.   Klik tombol OK
 
8.   Kotak dialog Network akan terbuka kembali dengan  tambahan item Dial Up Adapter
 
9.   Klik tombol Add
 
10. Pilih item Protocol dan klik tombol Add
 
11. Kotak dialog Select Network Protocol akan terbuka dengan daftar   Manuacturers   disebelah kiri dan Network Protocols di sebelah kanan
12. Pilih item Microsoft pada daftar Manufacturers dan TCP/IP pada daftar Network Protocol
13. Klik tombol OK
 
14. Kotak dialog Network akan terbuka kembali dengan
 tambahan item TCP/IP
15. Proses install komponen network yang diperlukan telah
 selesai dilakukan
16. Pilih item Dial-Up Adapter dan klik tombol Properties
 
17. Kotak dialog Dial-Up Adapter Properties akan terbuka. Klik tab Bindings
 
18. Pastikan pilihan TCP/IP > Dial-Up Adapter telah tercentang (√)
19. Klik tombol OK
 
20. Kotak dialog Network akan terbuka kembali
21. Klik tombol OK untuk meng-update perubahan yang telah dilakukan
22. Windows 98 mungkin akan meminta kamu untuk memasukkan Win98 CD-ROM. Ikut perintah yang diberikan untuk menyempurnakan konfigurasi
23. Lalu Windows98 akan meminta kamu untuk me-restart komputrer. Lakukan sesuai
perintah agar setting yang telah dilakukan berfungsi dengan baik
 
24. Setting komponen network telah selesai dilakukan. Selanjutnya melakukan setting Dial-Up
 
25. Klik dua kali ikon My Computer pada Desktop Windows
26. Jendela My Computer akan terbuka. Klik dua kali pada ikon Dial-Up Networking
 
27. Jendela Dial-Up Networking akan terbuka. Klik dua kali ikon Make New Connection
 
28. Kotak dialog Make New Connection akan terbuka
29. Ketikan D-Net pada field Type a Name for the computer you are dialing yang tersedia
30. Pilih jenis modem yang di gunakan dengan memilih pada drop-down menu, (jika belum ada, pastikan bahwa modem telah di-install sesuai driver-nya)
31. Klik tombol Configure unutk memastikan bahwamodem telah di-set dengan benar
32. Klik tab General. Set Maximus speed melalui drop-downmenu yang tersedia. Pilih 57600
33. Klik tab Connection
 
34. Klik tab Options, lalu klik OK
 
35. Kotak dialog Make New Connection, lalu Klik tombol Next >
 
36. Ketikkan nomor dial-up ISP (contoh disini adalah D-Net) pada field Telephone number (pilihan nomer aksesISP tersebut adalah: 5550099, 5550019, 5550098, 8450508 atau 2957100)
37. Isi field Country code. Pilih Indonesia (62) melalui drop-down menu yang tersedia
38. Klik tombol Next >
 
39. Setting akhir kotak dialog Make New Connection akan muncul. Klik tombol Finish
40. Kotak dialog Dial-Up Networking akan terbuka kembali, dan akan terdapat tambahan ikon dengan nama D-Net
41. Klik kanan pada ikon D-Net, pilih Properties
 
42. Pada kotak dialog yang muncul, pilih tab General, pastikan pilihan “Use area code and dialing properties” tidak diaktifkan jika kamu berada di kode area telepon yang sama dengan POP D-Net
 
43. Pilih tab Server Type, pastikan pilihan yang diaktifkan adalah “Enable software compression” dan “TCP/IP”. (Centang kotak yang menunjukkan Enable software Compression dan TCP/IP)
44. Buka lagi Control Panel, klik dua kali ikon Network hingga muncul kotak dialog Network. Sorot item TCP/IP dan klik tombol Properties
 
45. Jendela TCP/IP Properties akan terbuka
46. Klik tab IP Address dan pilih Obtain an IP address automatically
  
47. Klik tab DNS Configuration dan pilih Disable DNS
 
48. Klik tombol OK
 
49. Tampilan jendela D-Net akan terbuka kembali
50. Klik tombol OK untuk meng-Update perubahan yang telah dilakukan. Windows 98 mungkin akan meminta kamu untuk memasukkan Win98 CD-ROM. Ikuti perintah yang diberikan untuk menyelesaikan konfigurasi
51. Windows 98 akan memerintahkan kamu unutk me-restart komputer. Lakukan ssuai yang diperintahkan agar setting yang telah dilakukan dapat berfungsi di komputer
52.  Setting Dial-Up Networking untuk koneksi dial-up telah selesai dilakukan
       Menginstal Dial Up Networking Pada sistem Operasi Windows XP
 
Berikut ini merupakan langkah- langkah menginstal dial up networking sistem operasi Windows XP.
1.   Klik Start > Control Panel.
2.   Jendela Control Panel akan terbuka.
3.   Klik Network and Internet Connections.
4.   Jendela Networking and Internet Connection akan terbuka, klik ikon Network Connections.
5.   Jendela New Connection Wizard akan terbuka. Klik tombol Next >.
6.   Pilih pilihan `Connect to the Internet` dan klik tombol Next >.
7.   Pilih pilihan `Set up my connection manually` dan klik tombol Next >.
8.   Pilih pilihan `Connect using a dial-up modem` dan klik tombol Next >.
9.   Ketikan D~Net dalam field ISP Name dan klik tombol Next >.
10. Ketikan nomor dial-up D~Net pada field Phone number (pilihan nomor akses: 5550099, 5550019, 5550098, 8450508, 2957100.  Klik tombol Next >.
 
11. Pilih “Anyone’s use” dan klik tombol Next >.
 
12. Ketikan User name dan Password kamu dengan benar dan klik tombol Next >.
 
13. Centang pilihan `Add a shortcut to this connection to my desktop` jika kamu
      ingin menampilkan shortcut pada desktop.
 
14. Klik tombol Finish.
 
15. Jendela Network Connection akan terbuka kembali dengan tambahan ikon
      D~Net di dalamnya.
16. Ikon shortcut D~Net akan muncul di desktop.
17. Klik Start > Connect To > D~Net.
18. Kotak dialog `Connecting D~Net` akan terbuka. Klik tombol Properties.
19. Kotak dialog D~Net Properties akan terbuka.
20. Pastikan pilihan modem yang sesuai dengan modem yang digunakan pada field . Connect using (Jika belum ada, pastikan modem telah terinstal sesuai driver-nya).
21. Ketikan nomor dial-up D`Net pada field Phone number (pilihan nomor akses  555009, 5550019, 5550098, 8450508, atau 2957100.
 22. Biarkan kosong pilihan “Use dialing rules”.
23. Klik tombol Configure Jendela Modem Configuration akan terbuka.
 
24. Centang pilihan yang tersedia. Pilih Maximum speed (bps) ke 57600 kemudian
   klik tombol OK.
 
25. Jendela D~Net Properties akan terbuka kembali dan klik tab Options.
26. Centang pilihan yang tersedia dengan benar.
27. Klik tab Networking.
28. Pilih PPP: Windows 95/98/NT4/2000, Internet pada pilihan Type of dial-up server I am  calling.
29. Sorot pada pilihan `Internet Protocol (TCP/IP) dan klik tombol Properties.
30. Jendela Internet Protocol (TCP/IP) Properties akan terbuka.
31. Klik tombol OK.
32. Jendela Connecting D~Net akan terbuka kembali. Klik tombol Cancel.
33. Setting Dial-Up Networking untuk koneksi Dial-Up telah selesai dilakukan.
Cara Menginstal Koneksi Dial Up Pada Windows Vista
Berikut ini adalah cara untuk menginstal koneksi dual-up pada Windows Vista.
1.      Pada menu Windows Start, pilih dan klik tombol ‘Connect To’.
2.    Pada jendela Windows akan muncul tampilan ‘Connect to a network’. Klik tombol ‘Set up a connection or network’ (terletak pada kiri bawah layar).
3.    Kemudian pilih ‘Set up a dial-up connection’, klik tombol next.
4.     Kotak dialog ‘Set up a dial-up connection’ akan muncul. Dalam kotak dialog tersebut istilah kotak Dial-up phone number, Dialing Rules, User name, Password, dan kotak Connection name, kemudian klik tombol ‘Connect’.  
Juka kita mengklik Dialing rules maka akan muncul kotak dialog dialing rules. Kotak dialog ini berfungsi untuk menentukan lokasi dan kode area yang akan kita pakai untuk dialing.
5.       Kotak dialog akan muncul dan secara otomatis PC (personal computer) akan tersambung dengan jaringan internet.
6.       Jika PC telah tersambung dengan jaringan internet maka akan muncul pesan ‘You are connected to the internet’. Klik ‘Browse the internet now’ sehingga internet browser akan terbuka.
7.     Kotak dialog ‘Set Network Location’ akan muncul, kemudian klik bagian ‘Home’. Koneksi internetmu pun siap digunakan.
8.     Jika koneksi berhasil maka pada kotak dialog Set Network Location, klik tombol Close.
Melakukan Koneksi Intenet via ISP
Pada saat mendaftar untuk mendapatkan layanan internet di ISP, kamu akan mendapatkan user name dan password serta nomor dial ISP tersebut. Setelah modem dan komponen network terinstal serta setting dial up selesai dilakukan, kamu dapat segera mengakses internet melalui ISP tersebut. Dalam hal ini kamu mendial nomor telpon ISP melalui komputemu. Biasanya pihak ISP memberikan panduan teknis setting dan instalasi peralatan untuk akses internet pada pelanggannya.
Berikut ini langkah-langkah mendial ISP langganan untuk mendapatkan akses internet. Langkah-langkah ini disajikan dalam dua versi system operasi, yaitu system operasi Windows 98 dan system Windows XP.
a. Dial ke ISP menggunakan system operasi Windows 98.
1. Klik dua kali ikon My computer pada desktop.
2. Jendela my computer akan terbuka. Klik dua kali ikon dial-up networking.
3. Jendela Dial-Up Networking akan terbuka. Klik dua kali ikon D~Net.
4. Jendela connect To akan terbuka. Terdapat empat field yang harus diisi :
                                a. Username      : Ketikkan username kamu.
                                b.Password        : Ketikkan password login kamu.
                                c.Phone number : Ketikkan nomor dial-up ISP langganan kamu                                                                 (dalam contoh ini ISP
                                d.Dialing from   : Jangan ubah setting yang sudah ada.
5. Klik tombol connect.
6. Berikutnya tunggulah sementara modem melakukan dial ke D~Net.
7. Tunggu sampai selesainya proses verisifikasi username dan password.
8. Setelah proses verifikasi username dan password selesai, kamu telah tersambung ke server. Jendela ini hanya akan muncul saat pertama kali kamu melakukan proses koneksi ke D~Net.
9. Kamu akan melihat tambahan ikon pada windows taskbar yang menampilkan gambar dua computer yang terhubung bersama (systray).
10. Dengan mengklik ikon tersebut, kamu dapat melihat detail koneksi kamu.
11. Jika kamu telah selesai menggunakan internet, double klik ikon pada windows taskbar tersebut. Kemudian klik tombol disconnect untuk memutuskan koneksi.
Dial ke ISP Mengunakan Sistem Operasi Windows XP
 
Berikut ini adalah langkah-langkah mendial ISP dengan komputer yang menggunakan system operasi Windows XP :
1.       Klik Start > Connect To > D-Net
 
2.       Ketika Connecting D-Net terbuka, ketik Username dan Password-mu, lalu klik Dial
 
3.       Tunggu modem melakukan dial ke D-Net
4.      Tunggu sampai selesainya proses verifikasi Username dan Password
 
5.       Jika sudah tersambung, muncul icon komputer dengan dua layar yang berkedip pada Windows Taskbar (systray)
 
6.       Kamu telah berhasil tersambung dengan ISP kamu (D-Net)
7.       Klik dua kali, pada ikon komputer dengan dua layar, untuk melihat koneksi detail
8.       Klik disconnect, jika ingin memutuskan koneksi
Akses internet langsung dari komputer ke internet, harus berhubungan dengan penyedia layanan internet (ISP). Koneksi antara komputer dengan ISP dapat menggunakan berbagai saluran telekomunikasi.
Dial ke ISP menggunakan Windows Vista
 
Untuk melakukan dial ke ISP dengan menggunakan Windows Vista dapat dilakukan sebagai berikut :
1.      Klik Windows Star, lalu klik Connect to
2.       Pilih nama ISP yang sudah ditentukan, lalu muncul kotak dialog
3.       Isi kotak Username, Password, dan kotak isian Dial, klik dial.
4.       Jika sudah terkoneksi, maka pada taskbar akan muncul tampilan dua komputer

Tata Cara Penyambungan Internet Melalui ISP

Posted by : Rifqi Surya A on :21 Okt 2015 With 0komentar
Tag :

Kecepatan Akses Internet

| 14 Okt 2015
Baca selengkapnya »
Kecepatan akses internet adalah kecepatan transfer data pada saat melakukan akses melalui jalur internet. Terdapat dua macam kecepatan akses internet, yaitu downstreamdan upstream. Downstream merupakan kecepatan pada saat kita mengambil data – data dari server internet ke komputer kita. Misalnya, saat kita masuk ke search engine, browsing, dan lain – lain. Adapun upstream adalah kecepatan transfer data yaitu saat kita mengirimkan data dari komputer ke server. Baik downstream maupun upstream memiliki satuan kecepatan transfer data yaitu bps bit per sekon. Artinya, banyaknya bit data yang dipindahkan dari satu komputer ke komputer lain tiap detiknya.

Kecepatan akses internet dihitung dari jumlah data yang dikirim dalam satuan waktu. Jika kita mengirim 1kb file/detik, berarti kita telah mengirim 1.000 byte, dengan 1 byte = 8 bit maka data yang dikirim sama dengan 8.000 bit = 8 kbps kilo bit per sekon. Untuk satuan yang lebih besar mengggunakan Mbps mega bit per sekon berarti 1000 kbps.






Komponen

Ada beberapa komponen yang dapat memengaruhi kecepatan pemrosesan, antara lain :

Register

CPU berisi area memori kecil yang disebut register. Fungsinya untuk menyimpan data dan instruksi saat pemrosesan. Ukuran register (disebut juga word size) menentukan jumlah data yang dapat dipakai oleh komputer pada satu waktu . Pada saat ini kebanyakan PC (Personal Computer) memiliki register 32 bit, artinya CPU dapat memproses 4 bit data tiap waktu.

RAM

Jumlah RAM pada PC dapat memengaruhi kecepatan sistem . Makin banyak RAM pada PC, makin banyak program dan instruksi yang bisa disimpan di memori, dan jauh lebih cepat daripada disimpan di hard disk. Apabila PC tidak cukup memiliki memori untuk menjalankan program , data akan dipindahkan sementara ke hard disk (proses ini disebutswapping) dan hal ini akan menurunkan kinerja komputer.
Sistem Clock

Sistem Clock dalam komputer menetapkan kecepatan CPU menggunakan Kristal quartz yang bergetar. Satu gerakan clock adalah waktu yang dibutuhkan oleh transistor untuk mematikan transistor kemudian menyalakannya kembali. Hal ini disebut clock cycle, yang diukur dalam Hertz . Jika sebuah komputer memiliki kecepatan 300 MHz, artinya sistem clock berdetak 300 juta kali/ detik.

Bus

Bus yaitu jalur antara komponen – komponen pada komputer. Data dan instruksi berjalan pada jalur ini. Lebar jalur data dapat memengaruhi berapa banyak bit yang dapat ditransmisikan antar komponen komputer.

Cache Memory

Cache Memory adalah memori berkecepatan tinggi yang menyimpan data dan instruksi terkini yang sudah diload oleh CPU. Cache lebih cepat daripada memori biasa, dan sangat memengaruhi kinerja komputer. Ada dua jenis cache memory, yaitu Level-1 (L1) dan cache eksternal yang disebut Level -2 (L2).

Jenis Kecepatan Akses Internet

Kecepatan akses akan sangat bergantung pada teknologi jaringan di sekitar jarak dan jarak / kondisi lingkungan saat koneksi internet dilakukan. Adanya perkembangan teknologiinformasi dan komunikasi saat ini memungkinkan kita dapat mengoneksikan komputer dengan internet melalui beberapa cara. Terdapat beberapa pilihan tipe / jenis kecepatan internet yang dapat digunakan. Berikut adalah kecepatan internet sesuai dengan saluran yang dipilih

Dial – Up

Jaringan telepon sudah merambah makin luas, sehingga kita dapat mengoneksikan komputer dengan internet. Cara menghubungkan komputer ke internet menggunakan kabel telepon sering disebut Dial – Up. Dial-Up melalui jalur PSTN (Public Switched Telephone Network) akan menghubungkan kita ke ISP Telkom. Koneksi ke Dial-Up ini umumnya digunakan pribadi-pribadi yang ingin menghubungkan internet dari rumah. Komputer yang digunakan biasanya komputer tunggal (bukan merupakan jaringan komputer). Kecepatan akses internet menggunakan Dial-Up dapat mencapai maksimal dengan kecepatan 56 Kbps.

ADSL

Asymetric Digital Subcriber Line (ADSL) adalah suatu teknologi modem yang bekerja pada frekuensi 34 kHz – 1.104 kHz. Inilah penyebab utama perbedaan kecepatan transfer data antara modem dan ADSL dengan modem konvensional yang bekerja pada frekuensi kurang dari 4 kHz . Keunggulan ADSL yaitu memberikan kemampuan akses internet berkecepatan tinggi dan suara / fax secara simultan (di sisi pelanggan dengan menggunakan splitter untuk memisahkan saluran telepon dan saluran modem).
GPRS

GPRS (General Packet Radio Service), adalah komunikasi data dan suara yang dilakukan dengan menggunakan gelombang radio. GPRS memiliki kemampuan untuk mengkomunikasikan data dan suara pada saat alat komunikasi bergerak (mobile). Sistem GPRS dapat digunakan untuk transfer data (dalam bentuk paket data yang berkaitan dengan e-mail, data gambar (MMS), dan penelusuran (browsing) internet. Layanan GPRS dipasang pada jenis ponsel tipe GSM dan IS-136, meskipun jaringan GPRS saat ini terpisah dari GSM dalam teorinya GPRS menjanjikan kecepatan mulai 56 kbps – 115 kbps, sehingga memungkinkan akses internet , serta pengiriman data multimedia ke komputer, notebook dan handheld komputer.
3G
3G adalah third generation technology yang mengacu kepada perkembangan teknologi telepon nirkabel (wireless). 3G sebagai sebuah solusi nirkabel yang bisa memberikan kecepatan akses : Sebesar 144 kbps untuk kondisi gerak cepat (mobile) Sebesar 384 kbps untuk kondisi berjalan (pedestrian) Sebesar 2 Mbps untuk kondisi static di suatu tempat
HSPA

High Speed Packet Acsess merupakan hasil pengembangan teknologi 3G gelombang pertama Release 99 (R99) sehingga HSPA mampu bekerja jauh lebih cepat bila dibandingkan dengan koneksi R99. Terkait jaringan CDMA ; HSPA dapat disejajarkan dengan Evolution Data Optimized (Ev-Do) yang merupakan perkembangan dari CDMA 2000. Jaringan HSPA sebagian besar tersebar pada spectrum 1.900 MHz dan 2.100 MHz namun beberapa berjalan pada 850 MHz . Spektrum yag lebih besar digunakan karena operator dapat menjangkau area yang lebih luas serta kemampuannya untuk refarming dan realokasi spectrum UHF.

HSPA menyediakan kecepatan transmisi data yang berbeda dalam arus data turun (downlink) HSDPA (High Speed Downlink Packet Access) dan dalam arus naik (uplink)HSUPA (High Speed Uplink Packet Access), terkait standar pengembangan yang dilakukan Third Generation Partnership Project (3GPP) perkembangan lanjutan HSPA dapat semakin memudahkan akses ke dunia maya karena serat fitur rapi dan canggih sehingga dapat mengurangi biaya transfer data per mega bit.

Wireless LAN

Teknologi Wireless LAN bekerja dengan menggunakan gelombang radio . Awalnya teknologi ini didesain untuk aplikasi perkantoran dalam ruangan. Namun , sekarang WirelessLAN dapat digunakan pada jaringan peer to peer dalam ruangan dan juga point to point di luar ruangan maupun point to multipoint pada aplikasi bridge. Wireless LAN didesain sangat modular dan fleksibel. Jaringan ini juga bisa dioptimalkan pada lingkungan yang berbeda, dapat mengatasi kendala geografis dan rumitnya instalasi kabel. 60000kbps

Broadband

Teknologi internet broadband secara umum didefinisikan sebagai jaringan atau servis internet yang memiliki kecepatan transfer yang tinggi karena lebar jalur data yang besar. Kecepatan transfer yang biasa dijanjikan oleh servis broadband sampai sekitar 128 kbps atau lebih. Jaringan Broadband dapat digunakan oleh banyak kalangan, mulai dari pelajar, pehobi game, sampai dengan kantor – kantor kecil dan kantor cabang yang ingin memiliki koneksi dengan kantor pusatnya yang mrmiliki kecepatan yang cukup tinggi. Teknologi broadband yang paling umum digunakan di Indonesia untuk menghubungkan koneksi internet untuk anda adalah teknologi DSL, teknologi cable dan fixed wireless. Masing – masing media memliki kekurangan dan kelebihan tersendiri.



Kecepatan Akses Internet

Posted by : Rifqi Surya A on :14 Okt 2015 With 1 komentar:

Dampak Positif Internet dan Negatif bagi Manusia

| 8 Okt 2015
Baca selengkapnya »
Internet bukan hal asing lagi untung kalangan masyarakat, karena internet sudah  merupakan salah satu kebutuhan bagi manusia. Namun internet ini selain memiliki beberapa manfaat positif, ternyata juga memiliki beberapa dampak negatif. Dibawah ini adalah dampak positif dan negatif dari penggunaan internet tersebut. 




Di bawah ini akan dijelaskan dampak-dampak positif maupun negatif dari penggunaan internet :

Dampak Positif


1. Internet sebagai media komunikasi:

Dalam hal ini internet merupakan alat komunikasi yang di gunakan masyarakat untuk berkomunikasi dengan pengguna internet yang lain yang terdapat pada aplikasi internet contohnya aplikasi Chatting (facebook,twitter,yahoo dll)

2.Media pertukaran data :

Dengan menggunakan email, newsgroup, ftp dan www (world wide web : jaringan situs-situs web) para pengguna internet di seluruh dunia dapat saling bertukar informasi dengan cepat dan murah.

3.Media mencari informasi;

setiap manusia membuhtukan  informasi yang harus di ketahui,internet membantu manusia atau pengguna untuk memberikan segalah informasi yang di butuhkan.contohnya salah satu situs internet yang sering di gunakan bagi manusia dalam mencari informasi umumnya manusia menggunakan Google dan Youtube .


4.Kemudahan bertransaksi dan berbisnis dalam bidang perdagangan :

Dalam internet kita bisa melakukan keuntungan dalam bidang perdagangan ,membuka lowongan Bisnis salah satu situs internet yang sekarang ini kita ketahui membuka Olshop dengan aplikasi yang mempermuda masyarakat bertransaksi misalnya Tokobagus dan lain lain.

Dampak Negatif

1. Pornografi

Internet seringkali di salah gunakan untuk hal hal yang kurang baik salah satunya Pornografi yang sudah merajalelah dengan demikian Untuk mengantisipasi hal ini, para produsen browser melengkapi program mereka dengan kemampuan untuk memilih jenis home-page yang dapat di-akses.akibat salah menggunakan banyak sekali tingkah asusila atau kriminal.

2. Violence and Gore

Kekejaman dan kesadisan juga banyak ditampilkan. Karena segi bisnis dan isi pada dunia internet tidak terbatas, maka para pemilik situs menggunakan segala macam cara agar dapat menjual situs mereka. Salah satunya dengan menampilkan hal-hal yang bersifat tabu.

3. Penipuan 

Hal ini memang merajalela di bidang manapun. Internet pun tidak luput dari serangan penipu. Cara yang terbaik adalah tidak mengindahkan hal ini atau mengkonfirmasi informasi yang Anda dapatkan pada penyedia informasi tersebut.


4. Carding 

Karena sifatnya yang real time(langsung), cara belanja dengan menggunakan Kartu kredit adalah carayang paling banyak digunakan dalam dunia internet. Para penjahat internet pun paling banyak melakukan kejahatan dalam bidang ini. Dengan sifat yang terbuka, para penjahat mampu mendeteksi adanya transaksi (yang menggunakan Kartu Kredit) on-line dan mencatat kode Kartu yang digunakan. Untuk selanjutnya mereka menggunakan data yang mereka dapatkan untuk kepentingan kejahatan mereka.
5. Perjudian 

Banyak sekali pengguna internet yang menggunakan internet sebagai alat judi yang sangat luas bagi semua kalangan ,bukan hanya bagi orang dewasa bahkan anak anak pun seringkali menyalah gunakan internet sebagai alat perjudian.



Kesimpulannya Internet adalah media sosial bagi manusia untuk mempermudah atau membantu setiap manusia untuk memenuhi apa yang di butuhkan dari internet itu sendiri. Dampak dampak internet bagi kita manusia harus kita pelajari sehingga kita manusia tidak lagi menyalah gunakan internet itu sendiri. Di sini kita bisa belajar apa kegunaan internet bagi kita manusia,karena kita manusia sering sekalai melakukan kesalahan yang merugikan,ambilah sisi positif dari internet itu sendiri sehingga lebih berguna untuk kita Manusia.


Dampak Positif Internet dan Negatif bagi Manusia

Posted by : Rifqi Surya A on :8 Okt 2015 With 0komentar

Pengertian Internet

|
Baca selengkapnya »
Pengertian dari internet ( interconnection networking ) sendiri adalah  jaringan komunikasi global yang terbuka dan menghubungkan jutaan bahkan milyaran jaringan komputer dengan berbagai tipe dan jenis, dengan menggunakan tipe komunikasi seperti telepon, satelit dan lain sebagainya.




Awalnya internet merupakan jaringan komputer yang dibentuk oleh Departemen Pertahanan Amerika Serikat pada tahun 1969 melalui sebuah proyek yang disebut dengan ARPANET. Misi awal dari proyek ini awalnya hanya untuk keperluan militer saja, tetapi lambat laun terus berkembang dan bisa dinikmati oleh semua kalangan.

Terciptanya internet telah membawa perubahan yang sangat berarti dalam berbagai aspek kehidupan manusia. Selain itu, internet juga telah melahirkan dunia baru yang memiliki pola, corak sekaligus karakteristik yang berbeda dengan dunia nyata.

Fasilitas-Fasilitas yang Terdapat pada Internet
Internet yang sering disebut dengan jagad raya informasi menyajikan sekian banyak fasilitas yang dapat dinikmati oleh pengguna internet. Berikut ini beberapa fasilitas yang dapat dinikmati oleh pengguna internet, antara lain :

1. WWW

World Wide Web atau yang sering disingkat dengan WWW merupakan sebuah sistem yang terdapat pada internet dan bertugas melakukan pencarian sekaligus pemberian informasi yang cepat dengan menggunakan teknologi hypertext.

Untuk membuat hypertext, diciptakanlah sebuah bahasa pemrograman yang disebut Hyper Text Markup Language (HTML). HTML berfungsi mengikat alamat WWW atau file dalam sebuah dokumen yang biasanya ber-extention *.htm atau *.html.

Untuk mengirimkan file tersebut, diperlukan peran dari protokol pengiriman data yang spesifik yaitu Hyper Text Transfer Protocol (HTTP). Selain itu, untuk menemukan setiap hubungan hypertext diperlukanlah Uniform Resource Locator (URL).

2. Email

Email merupakan surat atau pesan elektronik yang dikirimkan dan diterima antar pengguna komputer. Email memungkinkan seorang individu mengirimkan pesan ke individu lainnya dengan waktu yang cepat, bahkan dalam hitungan detik.

Saat ini perkembangan email sangatlah pesat, email tidak hanya berisi teks saja. Kita bisa melampirkan file multimedia seperti gambar, foto, video bahkan animasi.

3. Mailing List

Mailing List atau yang sering disebut dengan milis merupakan salah satu discussion group yang terdapat pada internet. Untuk menjadi anggota sebuah milis, kita terlebih dahulu mengirimkan email ke subsription address dan menunggu persetujuan dari moderator  milis tersebut. Biasanya, anggota dari milis saling bertukar informasi, pendapat, dan lain sebagainya.

4. BBS

Bulletin Board System atau yang biasa disingkat BBS merupakan suatu pusat layanan informasi yang menyediakan berbagai macam informasi dari berbagai bidang tertentu seperti bidang pendidikan, bisnis, sosial, teknologi dan lain-lain.

Dengan menggunakan fasilitas ini, pengguna dapat bertukar pikiran dengan pengguna lainnya pada topik tertentu. Biasanya, pengguna yang mengakses BBS dapat mengunggah maupun mengunduh berita dari pengguna lain dengan mudah.

5. Chatting

Chatting merupakan percakapan antara dua atau lebih pengguna komputer secara realtime dengan memanfaatkan jaringan internet. Bagi pengguna komputer yang telah melengkapi perangkat komputernya dengan webcam, maka mereka dapat chatting dengan melihat wajah pengguna lain yang di ajak chatting tersebut.

6. Newsgroup

Sama halnya dengan milis, newsgroup juga merupakan salah satu discussion group yang ada di internet. Untuk mengakses suatu newsgrup, diperlukan jaringan komputer khusus yang biasa disebut UseNet.

Umumnya, setiap newsgroup di atur berdasarkan satu topik umum yang kemudian dibagi menjadi beberapa sub topik dibawahnya.

7. FTP

FTP atau File Transfer Protocol merupakan layanan internet untuk melakukan transfer file antara pengguna komputer dengan suatu server di internet. Jadi, kita bisa melakukan pengiriman (upload) atau menyalin (download) sebuah file antara komputer kita dengan komputer lain yang terhubung pada jaringan internet.

FTP umumnya dimanfaatkan sebagai wahana pendukung yang sangat diperlukan untuk pertukaran maupun penyebarluasan sebuah file melalui jaringan internet.

8. Gopher

Gopher merupakan protokol layer aplikasi TCP/ IP yang dirancang khusus untuk keperluan distribusi, pencarian, maupun pengambilan dokumen melalui jaringan internet.


Fungsi/ Manfaat Internet 
Dibalik kemudahan dalam mengakses internet, terdapat banyak manfaat yang akan kita peroleh sebagai pengguna internet. Berikut beberapa fungsi/ manfaat dari penggunaan internet :

1. Menambah wawasan dan pengetahuan

Dengan adanya internet, kita jadi lebih tahu mengenai berbagai wawasan dan pengetahuan dari berbagai bidang dari seluruh dunia. Terutama bagi pelajar, internet mempermudah mereka dalam mencari informasi yang berkaitan dengan pelajaran mereka.

2. Komunikasi Menjadi Lebih Cepat

Perkembangan internet yang semakin menjadi-jadi membuat komunikasi antar individu menjadi sangat mudah dan cepat. Kita juga dapat berkomunikasi dengan orang luar negri sekalipun dengan biaya yang relatif murah.

Selain itu, sudah banyak jejaring sosial seperti Facebook yang digunakan pengguna internet untuk berkenalan dan menemukan teman baru di sana. Tidak sedikit juga dari mereka yang ngobrol/ chatting dengan kerabat mereka menggunakan jejaring sosial ini.

3. Mudahnya Belanja di Internet

Dengan meledaknya penggunaan internet, semakin banyak orang yang tertarik melakukan belanja online. Saat ini, banyak orang yang lebih suka belanja online karena sangat mudah dan efisien.

Salah satu keuntungan dari belanja online adalah kita tidak perlu keluar rumah untuk membeli item yang kita butuhkan. Selain itu, ketika jam kerja sangat sibuk atau tidak teratur, belanja online merupakan pilihan yang terbaik untuk membeli barang tanpa harus menyita banyak waktu.

4. Internet sebagai Wahana Hiburan

Internet juga berperan sebagai "Penghibur" bagi anda yang sedang gelisah atau galau memikirkan sesuatu. Anda bisa menghibur diri dengan mengakses jejaring sosial, mendengarkan musik, streaming video atau main game.

5. Memudahkan Mencari Lowongan Pekerjaan

Selain mudahnya mencari informasi di internet, anda juga dapat mencari lowongan pekerjaan di internet dengan mudah. Internet telah menjadi wadah tersendiri bagi anda untuk mendapatkan pekerjaan dengan mudah melalui situs-situs yang menyediakan informasi lowongan pekerjaan.

6. Pentingnya Internet dalam Dunia Bisnis

Mengingat internet dapat dimanfaatkan dalam segala bidang termasuk dalam bidang bisnis, maka tak sedikit para pelaku bisnis menggunakan internet demi menunjang bisnis mereka.

Banyak orang yang telah menemukan berbagai manfaat internet untuk bisnis mereka. Bahkan ada yang dinamakan bisnis online dimana peran internet sebagai bisnis utama.

Setelah membaca artikel berikut, saya harap pengetahuan anda mengenai internet menjadi lebih luas lagi dan anda lebih bijak lagi dalam memanfaatkan internet untuk memperkaya wawasan dan pengetahuan.








Pengertian Internet

Posted by : Rifqi Surya A on : With 0komentar
Next Prev
▲Top▲